Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mendekati Target, Progress Recovery CPP Gundih Sudah Capai 44%

Mendekati Target, Progress Recovery CPP Gundih Sudah Capai 44% Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
Warta Ekonomi, Surabaya -

PT Pertamina EP terus melakukan pengecekan pengerjaan dan kesiapan peralatan untuk penunjang Recovery CPP Gundih yang ditargetkan selesai di bulan November tahun ini.

"Thermal Oil Heater ini bagian dari Acid Gas Removal Unit (AGRU) yang berfungsi untuk menghilangkan sulfur dan CO2, untuk memenuhi standard gas jual ke konsumen", tegas  Asset 4 General Manager PT Pertamina EP Agus Amperianto disela workshop visit untuk pekerjaan fabrikasi Thermal Oil Heater di Pasuruan, Jumat (10/7/2020).

Baca Juga: Fokus Recovery CPP Gundih, Begini Skema Pertamina EP

Secara garis besar kata Agus, struktur proses utama dari CPP Gundih terdiri dari Proses Separasi, Proses AGRU, Dehidration Unit (DHU), dan terakhir Gas dialirkan ke konsumen. 

"Untuk Proses recovery CPP Gundih berfokus pada area Thermal Oxidizer (TOX), Optimasi Biological Sulfur Recovery Unit (BSRU) dan Maintenance & Preservasi CPP Gundih serta beberapa area lainnya. Secara kumulatif, untuk progress Recovery CPP Gundih per awal Juli 2020 sudah mencapai sekitar 44% dengan target selesai bulan November 2020," beber Agus.

Agus mengatakan, adapun progress per bagian pekerjaan tetap menunjukkan masih on the track. Seperti misalnya area TOX yang mencapai progress perbaikan 59%, kemudian optimasi BSRU sudah mencapai progress 83%, dan pekerjaan Maintenance & Preservasi mencapai 65%. Dan per 23 Juni 2020 yang lalu tahapan pembongkaran dan penurunan WHRU telah selesai 100%.

"Secara overall pekerjaan recovery CPP Gundih masih on the track, insyaallah kami bisa menyelesaikan seluruh rangkaian pekerjaan sesuai dengan tata waktu yang telah ditetapkan. Semoga upaya yang kami lakukan diberi kemudahan Allah SWT dan tidak ada hambatan yang bisa mengganggu kelancaran recovery cpp Gundih," ungkapnya 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Mochamad Ali Topan
Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: