Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PKB Gak Yakin Habib Rizieq Berani Pulang, Apalagi Pimpin Revolusi: Bisa Disikat!

PKB Gak Yakin Habib Rizieq Berani Pulang, Apalagi Pimpin Revolusi: Bisa Disikat! Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid tampak meragukan terkait isu kepulangan Habib Rizieq Shihab yang sekaligus akan memimpin revolusi di Indonesia.

Menurut dia, Habib Rizieq belum tentu berani kembali ke Tanah Air. "Untuk pulang ke Indonesia saja belum tentu berani, apalagi mau mimpin revolusi," katanya, kemarin. Baca Juga: Ya Allah, Habib Rizieq Akan Pulang dan Pimpin Revolusi, Istana: Kita Serahkan ke Aparat

Bahkan, ia meminta Habib Rizieq untuk tidak melakukan tindakan yang berkaitan dengan hukum. Sebab, revolusi adalah salah satu bentuk makar.

"Cukuplah, jangan bertindak aneh. Nanti akan berhadapaan lagi dengan konstitusi dan hukum. Revolusi itu makar, apalagi bila menggunakan massa dan kekerasan," ujarnya. Baca Juga: Habib Rizieq Sebentar Lagi Pulang ke Indonesia

Selain itu, ia juga menegaskan bahwa tindakan makar adalah yang yang tidak bisa ditolerir. Bahkan, tambahnya, setiap orang yang melakukan makar harus ditindak secara tegas.

"Siapa pun yangt bertidak makar atas nama apa pun akan berlawanan dengan hukum. Tak peduli HRS atau siapa pun, bila memenuhi unsur makar, harus segera ditindak. Tindakan makar dan anarkistis tidak boleh ditoleransi," tegasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: