Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Panas Isu Kudeta, AHY Sebut SBY-Jokowi Masih 'Mesra'

Panas Isu Kudeta, AHY Sebut SBY-Jokowi Masih 'Mesra' Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan jika hubungan ayahnya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam keadaan baik-baik saja. Menurut sepengetahuan AHY, Jokowi dirasa tidak mengetahui adanya konflik isu kudeta dirinya oleh Gerakan Pengambilalihan Kepemimpinan Partai Demokrat (GPK-PD).

"Terhadap hal itu, saya sudah mendapatkan sinyal bahwa Bapak Presiden tidak tahu menahu tentang keterlibatan salah satu bawahannya itu. Ini hanya akal-akalan kelompok GPK-PD untuk menakut-nakuti para kader," ujar AHY dalam keterangannya, Rabu (17/2/2021).

Baca Juga: AHY sebut yang Mau Kudeta Pakai Kader Demokrat yang Kecewa

"Hubungan Pak SBY dan Pak Jokowi cukup baik, tapi kelompok ini berusaha memecah belah hubungan yang telah terjalin dengan baik itu," tambahnya.

Selanjutnya, sebagai bentuk kewaspadaan, kata AHY, para pelaku GPK-PD telah membaca AD ART bahwa syarat untuk dilaksanakannya Kongres Luar Biasa (KLB) harus mendapatkan persetujuan Ketua Majelis Tinggi Partai (MTP).

"Kini, mereka menyiarkan berita bohong bahwa Pak SBY selaku Ketua MTP merestui gerakan mereka; itu tidak benar. Hoaks dan fitnah. Bapak SBY berada di belakang kita semua, para pemilik suara yang sah," tegasnya.

AHY juga mengungkapkan bahwa SBY pernah menulis surat kepada para Ketua DPD, DPC, dan seluruh kader pada tanggal 5 Januari 2021 yang isinya dukungan penuh kepada kepemimpinan PD oleh Ketum AHY dan seluruh jajarannya sesuai hasil Kongres V PD tanggal 15 Maret 2020 yang sah.

"Dalam surat itu, beliau juga mengingatkan untuk tidak adanya matahari kembar dalam kepemimpinan Partai Demokrat. Sementara, dalam menghadapi GPK-PD, beliau menitipkan pesan dan amanah kepada kita: agar kita kuat karena yang kuat dan solid akan menang," ungkapnya.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: