Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

UMKM Raup Cuan Besar dari Shopee 4.4 Mega Shopping Day

UMKM Raup Cuan Besar dari Shopee 4.4 Mega Shopping Day Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

Shopee kembali mencatatkan pencapaian baru melalui kampanye besar awal tahun Shopee 4.4 Mega Shopping Day yang diselenggarakan dari tanggal 8 Maret hingga 4 April 2021.

Tercatat jumlah penjual UMKM yang berpartisipasi dalam kampanye 4.4 tahun ini meningkat hingga 2 kali lipat dibandingkan tahun lalu. Pencapaian terbaru ini tidak lepas dari dukungan serta peran para penjual dan mitra brand Shopee yang memeriahkan kampanye awal tahun ini. 

Direktur Eksekutif Shopee Indonesia Handhika Jahja mengatakan, pihak senang sekali mendapat antusiasme yang tinggi di awal tahun ini melalui kemeriahan hari puncak Shopee 4.4 Mega Shopping Day.

"Shopee mencatatkan adanya peningkatan transaksi dari penjual UMKM hingga 5 kali lipat dibandingkan dengan hari biasa. Sebagai platform e-commerce yang dekat dengan masyarakat, Shopee mengambil peran dalam mendukung perkembangan dan kemajuan dari setiap pelaku usaha khususnya UMKM. Untuk itu, kami sangat mengapresiasi semua pihak yang bekerjasama dan telah memilih Shopee sebagai platform jual beli dalam memenuhi kebutuhan," ujarnya di Jakarta, Selasa (6/4/2021).

Baca Juga: Bun! Pemeran Utama Sinetron Ikatan Cinta Kasih Penampilan Spesial di Shopee 4.4 Mega Shopping Day

Meski pandemi masih berlangsung, Shopee 4.4 Mega Shopping Day mencatatkan animo belanja yang tinggi dari masyarakat khususnya terhadap produk-produk dari penjual UMKM khususnya di tiga kategori produk.

Pada produk kecantikan, pengguna membeli produk untuk kebutuhan perawatan kulit mereka pada 4.4 Mega Shopping Day, dengan serum wajah dan lotion badan produksi lokal menjadi produk terlaris.

Begitupun di Perlengkapan Rumah, kategori ini mencatatkan permintaan yang tinggi dengan kotak penyimpanan dan perlengkapan masak menjadi produk paling favorit.

Sementara di produk fesyen, pengguna memanfaatkan momentum kampanye ini untuk mendapatkan penawaran terbaik dalam memenuhi keperluan fesyen mereka sehari-hari, dimana kaos dan pasmina menjadi produk populer dalam kategori ini. 

Andre Teddy Oktavianus, pemilik toko Belle Fashion, selaku salah satu penjual UMKM yang berpartisipasi pada 4.4 Mega Shopping Day menambahkan, dirinya sangat senang dapat berpartisipasi pada kampanye Shopee 4.4 Mega Shopping Day. Inisiatif kampanye ini memiliki pengaruh dan menciptakan tren baru yang baik terhadap performa bisnis Belle Fashion, khususnya di waktu awal tahun yang biasanya tidak setinggi ini animonya.

"Kami berharap Shopee selaku platform e-commerce terpercaya bagi UMKM dapat melanjutkan dan terus berinovasi dalam memberikan layanan terbaik bagi pelaku usaha seperti saya dan rekan UMKM di Indonesia lainnya," tutur Andre.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: