Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Guys, Simak Ini Baik-baik! IHSG Masih Bakal Tertekan, Saham-saham Ini Bisa Jadi Penyelamat

Guys, Simak Ini Baik-baik! IHSG Masih Bakal Tertekan, Saham-saham Ini Bisa Jadi Penyelamat Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah pada perdagnagan Selasa 9 Februari 2021. Indeks diprediksi masih akan tertekan pada perdagangan Rabu, 10 Februari 2021. Hal ini disebabkan karena beberapa sentimen seperti nilai tukar rupiah dan harga komoditas. 

“Pergerakan IHSG saat ini terlihat sedang berada dalam rentang konsolidasi wajar, sedangkan potensi tekanan terlihat belum akan berakhir, sedangkan sentimen dari fluktuasi nilai tukar Rupiah serta harga komoditas akan turut mewarnai pergerakan IHSG, hari ini IHSG berpotensi terkonsolidasi,” kata CEO Indosurya Sekuritas, William Surya Wijaya, di Jakarta, Selasa (9/2/2021). 

Baca Juga: Masih Bertahan di Zona Hijau, Saham BRI and The Genk Dominasi Perdagangan

Baca Juga: Ini Dia Nih yang Buat IHSG Boncos, Mulai dari PPKM Sampai Kabar dari AS

Baca Juga: Habis Kuras Cuan, IHSG Longsor Kemudian!

Menurutnya, IHSG akan bergerak di posisi terendahnya pada 5.971 hingga tertingginya 6.299. “Saham-saham yang masih bisa dipertimbangkan seperti BBCA, AALI, GGRM, BBRI, ASRI, ERAA, dan ROTI,” terangnya. 

Sementara itu, Analis reliance Sekuritass, Lanjar Nafi, mengungkapkan bahwa secara teknikal IHSG bergerak false break resistance rata-rata 20 hari dikisaran 6225. Candlestick membentuk pola bearish engulfing dengan potensi percobaan menutup gap dan support rata-rata 5 dan 50 hari dikisaran 6145-6084. Indikator stochastic menjenuh pada area overbought meskipun indikator MACD bergerak masih cukup positif. 

“Sehingga IHSG berpotensi bergerak kembali tertekan dengan support resistance 6145-6225. Saham-saham yang dapat dicermati secara teknikal diantaranya; AALI, BMRI, CPIN, ICBP, LSIP, WSKT, dan PTPP,” tutupnya. 

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: