Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bahrain Larang Penerbangan Masuk dari 16 Negara Ini, Termasuk Indonesia!

Bahrain Larang Penerbangan Masuk dari 16 Negara Ini, Termasuk Indonesia! Kredit Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bahrain mengeluarkan kebijakan melarang masuk pelancong dari 16 negara di seluruh penjuru dunia untuk menahan penyebaran Covid-19, Indonesia masuk daftar tersebut.

Menyadur Arab News Rabu (14/7/2021) kebijakan tersebut diumumkan oleh urusan penerbangan sipil Bahrain melalui kantor berita resmi Bahrain News Agency (BNA).

Baca Juga: Mohon Maaf Ya Indonesia, 6 Negara Ini Resmi Tolak Kedatangan Warga Negaramu

Selain Indonesia, negara lain yang dilarang masuk Bahrain adalah Tunisia, Iran, Irak, Meksiko, Filipina, Afrika Selatan.

Pelancong dari Mozambik, Myanmar, Zimbabwe, Mongolia, Namibia, Panama, Malaysia, Uganda, dan Republik Dominika juga dilarang masuk ke Bahrain.

Sebelumnya, Bahrain telah menangguhkan masuknya pelancong dari negara-negara yang menurut mereka masuk Daftar Merah pada bulan Mei. Negara tersebut diantaranya India, Pakistan, Sri Lanka, Bangladesh, Nepal, dan Vietnam.

Bukan hanya kedatangan, pihak berwenang Bahrain mengatakan akan melarang penerbangan dari 16 negara tersebut untuk transit.

Namun Bahrain masih akan memberikan izin masuk bagi warga negaranya dan penduduk dengan visa tinggal valid yang datang dari 16 negara tersebut, namun dengan protokol ketat.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: