Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hadapi Perkara PKPU, Sentul City: Kami Pilih Jalan Kekeluargaan

Hadapi Perkara PKPU, Sentul City: Kami Pilih Jalan Kekeluargaan Kredit Foto: Sentul City
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Sentul City Tbk (BKSL) berkomitmen untuk melakukan iktikad baik dalam menghadapi perkara penundaan kewajiban pembyaran utang (PKPU) yang dimohonkan oleh Alfian Tito Suryansah. Jalan musyawarah dan kekeluargaan akan diupayakan oleh Sentul City.

Head Corporate Communication and Government Relation Sentul City, Alfian Mujani, mengungkapkan bahwa permasalahan gugatan PKPU ini dilatarbelakangi oleh keterlambatan serah terima unit tanah dan bangunan yang menjadi objek perjanjian jual beli (PPJB) antara Sentul City sebagai penjual dan Alfian Tito sebagai pembeli. Baca Juga: Kembali Terjerat Skandal Pailit, Manajemen Sentul City Ngaku Biang Keroknya Adalah...

"Kami tetap beriktikad baik untuk memenuhi kewajiban kami kepada pemohon. Oleh karena itu, kami lebih memilih jalan musyawarah dan kekeluargaan," pungkas Alfian Mujani dalam keterangan resminya, Jumat, 20 November 2020. Baca Juga: OJK Tolak Gugatan Pailit Mantan Tenaga Pemasar AIA

Ia memaparkan, saat ini progres pembangunan unit tanah dan bangunan yang dibeli pemohon telah mencapai 100% dan siap untuk diserahterimakan. Alfian Mujani kembali menekankan, pihaknya berkomitmen untuk menyelesaikan kewajiban atas PPJB tersebut. 

"Pada intinya, Sentul City telah dan akan tetap beriktikad baik untuk menyelesaikan kewajibannya berdasarkan PPJB kepada pemohon PKPU," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: