Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Perusahaan Milik Raja Mal Alexander Tedja Telan Pil Pahit! Cuan Ratusan Miliar Rupiah Amblas!

Perusahaan Milik Raja Mal Alexander Tedja Telan Pil Pahit! Cuan Ratusan Miliar Rupiah Amblas! Kredit Foto: Indonesiatatler.com
Warta Ekonomi, Jakarta -

Aktivitas bisnis pusat perbelanjaan sempat lumpuh akibat pandemi Covid-19 pada awal tahun 2020 sehingga berpengaruh juga pada kinerja keuangan perusahaan pemilik mal. Pemilik mal Kota Kasablanka dan Gandaria City, yakni PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) menjadi salah satu contoh, di mana perusahaan ini harus kehilangan laba ratusan miliar pada kuartal I 2020. 

Dilansir dari laporan keuangan yang dipublikasikan melalui keterbukaan informasi, perusahaan milik raja mal Tanah Air, Alexander Tedja, ini mengalami penurunan pendapatan dari Rp1,71 triliun pada Q1 2019 menjadi Rp1,65 triliun pada Q1 2020. 

Baca Juga: Alamaak! Terbakar Habis-Habisan, Rupiah Nyaris ke atas Rp14.300 Per Dolar AS!

Penurunan yang sangat siginifikan nampak pada pos laba bersih yang dapat diatribusikan ke entitas induk, yakni dari Rp720,96 miliar pada awal 2019 menjadi hanya Rp66,76 pada awal tahun 2020. Sampai dengan akhir Maret 2020, laba per saham PWON tercatat sebesar Rp1,39 dari yang sebelumnya Rp14,97. 

Baca Juga: Semua Berkat CPO, Perusahaan Noegroho Harihardono Bagi-Bagi Cuan Puluhan Miliar ke Pemegang Saham!

Masih pada periode yang sama, PWON mencatatkan penurunan pada beban pokok pendapatan dari Rp724,09 miliar menjadi Rp673,46 miliar. Sayangnya, PWON mencatat ada sejumlah pembengkakan pada pos beban.

Untuk beban penjualan tercatat naik dari Rp51,02 miliar menjadi Rp52,68 miliar, beban umum dan administrasi naik dari Rp72,24 miliar menjadi Rp76,76 miliar, dan beban keuangan naik dari Rp60,55 miliar menjadi Rp69,35 miliar. Untuk baban pajak final tercatat turun dari Rp92,31 miliar menjadi hanya Rp89,47 miliar. 

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: