Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BNPB: Tujuh ICU RS Penuh, Pimpinan RS Diharapkan Bekerja Sama

BNPB: Tujuh ICU RS Penuh, Pimpinan RS Diharapkan Bekerja Sama Kredit Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo mengatakan bahwa ada sekitar tujuh rumah sakit di Provinsi DKI Jakarta yang ruang ICU-nya penuh untuk penanganan Covid-19.

"Sejauh ini ada tujuh rumah sakit yang ICU-nya penuh 100 persen," kata Doni dalam konferensi virtual, Sabtu (12/9/2020).

Baca Juga: Studi: Aplikasi Pelacakan Dapat Kurangi Sebaran Covid-19

Ia berharap agar pimpinan rumah sakit untuk saling bekerja sama agar tidak ada lagi rumah sakit yang ICU-nya penuh. Di samping itu, Doni mengatakan bahwa Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto sedang berupaya agar rumah sakit di DKI Jakarta mendapatkan ruang ICU untuk penanganan COVID-19.

Doni menambahkan sebanyak 67 rumah sakit rujukan sedang dalam proses relaksasi. Proses ini diharapkan dapat mengatasi kepenuhan ruang ICU untuk penanganan Covid-19 dan juga kapasitas bed dari ICU yang berbeda-beda di setiap rumah sakit.

"Sehingga kekhawatiran masyarakat tentang kurangnya bed di ICU rumah sakit di Jakarta bisa teratasi," pungkasnya.

Baca Juga: Cara Jaga dan Tingkatkan Imunitas Lawan Covid-19

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: