Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dongkrak Ekonomi Desa, Amartha Kampanye #KitaJanganMenyerah

Dongkrak Ekonomi Desa, Amartha Kampanye #KitaJanganMenyerah Kredit Foto: Amartha
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Amartha Mikro Fintek (Amartha), pionir fintech peer to peer lending (p2p lending) memfokuskan untuk pemulihan dan kebangkitan perekonomian desa pada era kenormalan baru atau new normal.

Hadi Wenas, Chief Commercial Officer Amartha dalam keterangan tertulisnya, Rabu (1/7), mengatakan, dukungan tersebut diwujudkan dengan meluncurkan kampanye #KitaJanganMenyerah dengan menggiatkan digitalisasi Mitra Amartha, melalui pelatihan peluang usaha online kepada Mitra.

Tak hanya itu, ia mengatakan pihaknya juga tengah mempersiapkan platform digital untuk transaksi, pembelian kebutuhan pokok rumah tangga dan produk layanan keuangan digital. Serta memberikan edukasi dan inspirasi kepada pendana Amartha dan masyarakat untuk menyambut new normal.

Baca Juga: Selain Alfamart, Gurita Bisnis Milik Taipan Djoko Susanto Ini Juga Kasih Rezeki Nomplok ke Investor!

“Kampanye #KitaJanganMenyerah terinspirasi dari semangat Mitra Amartha untuk bangkit dalam situasi pandemi Covid-19. Semangat tersebut tercermin dari repayment atau pengembalian pinjaman tepat waktu oleh Mitra baru Amartha yang terdanai sejak 20 April 2020, yang mencapai  99%. Semangat inilah yang ingin kami tularkan ke lebih banyak lagi Mitra, Pendana Amartha dan masyarakat,” katanya.

Selain itu, ia mengatakan kampanye #KitaJanganMenyerah menyajikan beragam webinar dan artikel edukatif bagi Pendana Amartha dan masyarakat, dengan mengangkat topik mengenai Kesehatan Mental, Kesehatan Fisik, Hidup Hemat, Bekerja Produktif, Mencari Peluang Baru, dan Berdoa dan Beramal dalam blog dan media sosial Amartha.

"Harapannya masyarakat dapat kembali beraktivitas di new normal, dan terus mendukung dan bersemangat seperti Mitra Amartha yang ada di pedesaan."

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: