Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Belanja Rumah Tangga Kembali Meningkat, Ini Buktinya

Belanja Rumah Tangga Kembali Meningkat, Ini Buktinya Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bank Indonesia (BI) mencatat pengeluaran personal mengalami pertumbuhan dengan 64,5 juta transaksi kartu debit senilai Rp29 triliun pada bulan April 2021, meningkat hampir dua kali lipat dibandingkan dengan bulan April 2020. 

"Hal ini mencerminkan minat akan belanja rumah tangga yang kembali meningkat dan optimisme terhadap perekonomian Indonesia yang beranjak pulih secara bertahap di tengah pandemi COVID-19," ujar Direktur Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran BI, Fitria Irmi Triswati, di Jakarta, Kamis (10/6/2021).

Menurutnya, kembali meningkatnya belanja rumah tangga bisa menjadi momentum bagi pelaku usaha sistem pembayaran dalam meningkatkan kapabilitas pemrosesan transaksi kartu debit secara domestik dan memastikan standar operasional, manajemen risiko, dan keamanan yang berkualitas global. Hal ini pula yang dilakukan Visa dan ALTO yang resmi menjalin kemitraan.

Baca Juga: Realisasi Belanja Barang dan Jasa Pemerintah Baru 8%

Baca Juga: April 2021, Kredit Konsumsi dan Pariwisata Mulai Tumbuh Positif

Baca Juga: Kolaborasi, Visa - ALTO Siap Bawa Gerbang Pembayaran Nasional Berkelas Dunia

Fitria meyakini kemitraan ini akan memberikan nilai tambah dalam mendukung Visi Sistem Pembayaran Bank Indonesia 2025, terutama terkait prinsip timbal balik dalam hal pemrosesan semua transaksi secara domestik di sistem Gerbang Pembayaran Nasional. 

"Kami berharap kemitraan ini dapat berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi digital yang sejalan dengan kepentingan nasional," tukasnya.

Untuk diketahui, Visa dan ALTO menjalin kemitraan untuk memfasilitasi pemrosesan transaksi kartu debit secara domestik, yang didukung oleh Bank Indonesia.

Melalui kemitraan ini, Visa dan ALTO akan bekerja sama untuk menghadirkan keunggulan global di sistem Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) dengan meningkatkan kapabilitas ALTO menjadi kelas dunia perihal sistem keamanan, efisiensi operasional, dan manajemen risiko.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: