Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bursa Kripto Eterbase Diretas, Kerugian Hingga Rp80 Miliar

Bursa Kripto Eterbase Diretas, Kerugian Hingga Rp80 Miliar Kredit Foto: Reuters/Dado Ruvic
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pertukaran aset kripto Eterbase baru-baru ini menjadi korban peretasan. Menurut pernyataan yang dikeluarkan oleh bursa yang berbasis di Republik Slowakia, peretas mengekstraksi sekitar US$5,4 juta atau Rp80 miliar dari akun bursa pada 8 Agustus.

Tak lama kemudian, Eterbase meyakinkan pengguna bahwa penegak hukum telah diberitahu tentang insiden tersebut.

Baca Juga: Windows Disusupi Malware Baru, Pemilik Kripto Tolong Waspada!

Perusahaan juga mengatakan bahwa mereka telah menghubungi semua bursa utama yang mungkin menerima koin ini di beberapa titik, kemungkinan dengan harapan dapat memulihkan sebagian dana yang hilang. Perusahaan tidak secara khusus mengungkapkan perusahaan mana yang telah dihubungi atau bagaimana serangan itu dilakukan karena "penyelidikan yang sedang berlangsung" mengenai peretasan.

Dalam pembaruan yang diberikan melalui akun Twitter-nya, Eterbase menyatakan bahwa mereka memiliki "cukup modal" untuk memenuhi semua kewajiban mereka dengan pengguna.

"Kami ingin meyakinkan klien kami bahwa kami mengambil semua langkah yang diperlukan untuk memastikan bahwa jumlah setoran mereka tidak mengalami kerusakan akibat serangan peretas," kata perusahaan dikutip dari Cointelegraph, Kamis (10/9/2020).

Saat ini, bursa masih melakukan pemeliharaan internal meskipun situs web online dan semua layanan tampaknya berfungsi.

Pada 9 Agustus, Jean-Philippe Aumasson, salah satu pendiri perusahaan teknologi pertukaran mata uang kripto Taurus Group, dan Omer Shlomovits, salah satu pendiri dompet digital ZenGo, memecah serangan terhadap pertukaran kripto menjadi tiga kategori: serangan orang dalam, serangan yang mengeksploitasi hubungan antara pertukaran dan pelanggan, dan ekstraksi bagian dari kunci rahasia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: