Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Deretan Peraih Program PR dan Praktisi PR Terbaik 2021

Deretan Peraih Program PR dan Praktisi PR Terbaik 2021 Kredit Foto: Dok. Panpel Webinar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tahun ini Indonesia PR of The Year yang ke-14, yang terdiri dari anugerah untuk program PR terbaik dan anugerah untuk praktisi PR pilihan jurnalis, digelar Majalah MIX-Marketing Communication. Pada perhelatan tahunan ini, makin banyak program Public Relations (PR) yang dikirimkan dan terjaring sebagai entries. Makin banyak pula praktisi PR yang terjaring melalui pooling kepada para wartawan. 

Ada 181 program PR yang masuk dalam penilaian untuk anugerah “Indonesia PR PROGRAM of the Year 2021,” dan program-program ini didominasi oleh kegiatan PR yang terkait pandemi. Pemilihan program PR terbaik dilakukan melalui sistem submission (pendaftaran entries) oleh agensi atau perusahaan pemilik program dan lewat penjaringan entries melalui peliputan dan riset Redaksi MIX MarComm. Baca Juga: Selamat! Daftar Pemenang Indonesia Public Relations Award (IPRA) 2021

Kami membuat lima kategori untuk anugerah PR Program ini, yaitu Creative PR Program, Marketing PR Program, Social PR Program, Media Relations Program, dan Owned Media. Creative PR adalah program-program kreatif untuk membangun citra dan reputasi perusahaan maupun brand; Marketing PR, yaitu program PR yang ditujukan untuk kepentingan marketing; Social PR, yaitu program pembangunan reputasi perusahaan melalui komunikasi inisiatif sosial perusahaan (CSR); Media Relations, yaitu program PR untuk membangun dan menjaga hubungan baik perusahaan dengan awak media; dan Owned Media, yaitu program komunikasi perusahaan melalui media yang dimiliki perusahaan, yaitu dalam hal ini melalui in house magazine. 

Kriteria penilaian didasarkan pada tiga hal, yakni KONSEP (konsep program dilihat dari kreativitasnya), PESAN (artikulasi pesan yang disampaikan melalui press release maupun melalui statement spoke person-nya, HASIL (Coverage media yang diwakili antara lain oleh online publishers)

Penilaian terhadap program-program PR yang masuk sebagai peserta kontes ini dilakukan oleh Dewan Juri yang berasal dari kalangan praktisi dan akademisi komunikasi, serta dari media. 

Mereka adalah Bambang Sumaryanto, praktisi dan dosen ilmu komunikasi di Universitas Indonesia dan LSPR; Edhy Aruman, Senior Editor SWA Media Group, Pemimpin Redaksi MIX Online (www.mix.co.id), dan dosen The London School of Public Relations (LSPR) Jakarta; Elvera Makki, Communication and Social Impact Advisor di VMCS Advisory Indonesia; Sophia Bernadette, Anggota ASEAN Public Relations Network yang juga Dosen LSPR-Jakarta; Arba’iyah Satriani, Dosen komunikasi sekaligus Head of Research Section Research and Community Service Department Universitas Islam Bandung; Teguh Poeradisastra, Senior Editor SWA Media Group dan Managing Director Spot Corporate Communications; Dyah Hasto Palupi, Senior Editor SWA Media Group dan penulis sejumlah buku tentang pemasaran dan komunikasi di Indonesia; serta Herning Banirestu, Senior Journalist di Majalah SWA. Untuk fairness, juri yang memiliki conflict of interest dengan entries tidak diperkenankan untuk memberikan penilai.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: